Kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester

Kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester

Kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester dilaksanakan pada tanggal 25-27 Juli 2019.  Adapun peserta yang hadir dalam kegiatan ini berjumlah 100 orang yang terdiri dari Direktur, Wadir I, Wadir III, Ketua Jurusan, Ketua Program Studi, Perwakilan dari masing-masing program studi sebanyak 4 orang, Ketua dan Sekretaris P3AI serta Staf Administrasi di Lingkungan Politeknik Negeri Medan.

Acara pada tanggal 25 Juli 2019 dilaksanakan mulai pukul 12.00- 21.45 WIB ,pada tanggal 26 Juli 2019 dilaksanakan mulai pukul 08.00-19.30 WIB sedangkan pada tanggl 27 Juli 2019 seluruh peserta dapat kembali pulang. Pembukaan acara  disampaikan oleh Ibu Nursiah, S.E., M.Si. selaku Wadir I Politeknik Negeri Medan. Narasumber pada kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) adalah Bapak Dr. Drs. Ludfi Djajanto, M.B.A dengan topik materi Inovasi Pembelajaran Menyongsong Revolusi Industri 4.0. Pada tanggal 26 Juli 2019 beberapa peserta mempresentasikan RPS matakuliah yang diampu dan juga capaian pembelajaran program studi. Penutupan acara ini disampaikan oleh Bapak M.Syahruddin, S.T., M.T. selaku Direktur Politeknik Negeri Medan.

Penyampaian Kata Sambutan sekaligus Pembuka Acara oleh Ibu Nursiah selaku Wakil DIrektur I

Penyampaian Kata Sambutan oleh Bapak Rahmat Widia Sembiring selaku Ketua P3AI Polmed
Penyerahan Plakat Kepada Narasumber
Foto Bersama Peserta Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester

Share this post